PENAJAM. liputantimur.com – Untuk mengantisipasi terjadinya kecelakaan laut yang sering menelan korban jiwa, Babinsa Koramil 0913-01/Penajam (Pnj) Kodim 0913/Penajam Paser Utara (PPU), Serda Herry mengimbau kepada masyarakat, khususnya pengunjung wisata pantai Corong Kelurahan Tanjung Tengah, agar berhati-hati.
“Sebagai salah satu destinasi wisata awal tahun baru 2022, selain pantai Amal, pantai Cipakario dan pantai Tanjung Jumlai, pantai Corong ini menjadi tempat yang sering dikunjungi oleh para wisatawan, baik dari dalam daerah (lokal) maupun dari luar daerah Kabupaten Penajam Paser Utara. Terlebih di musim liburan awal tahun baru 2022 ini ,” ulas Serda Herry Minggu (02/01/2022).
Awal tahun baru, masyarakat Kab. PPU dan sekitarnya memiliki kekhasan tersendiri, biasanya mereka menghabiskan waktu libur dengan berwisata bersama seluruh keluarga ke berbagai obyek wisata di Kabupaten Penajam Paser Utara.
Babinsa Kelurahan Tanjung Tengah Serda Herry yang wilayah binaannya memiliki wisata pantai yang begitu indah untuk dinikmati pada saat libur Bersama keluarga dan selain memantau keamanan,ketertiban serta kepatuhan prokes terhadap para pengunjung juga mengawasi pengunjung yang sedang bermain di laut.
Menurut dia, pentingnya mengimbau untuk mengantisipasi hal yang tidak diinginkan terjadi terutama bagi pengunjung pantai saat mandi di lokasi tersebut. Seperti kejadian beberapa waktu lalu yang mengakibatkan salah seorang pengunjung hanyut terbawa arus air laut saat mandi.
“Ini kita lakukan supaya para pengunjung lebih waspada saat akan mandi di laut, karena hal itu sangat penting, sehingga kejadian seperti dahulu tidak terulang kembali,” pungkas Babinsa Herry.
Kegiatan pemantauan dan pengamanan di Pantai Wisata Pantai Corong Kecamatan Penajam tersebut sebagai wujud kepeduliann Babinsa untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang akan menikmati wisatanya.
Kodim 0913/PPU