LIPUTANTIMUR.COM, SINJAI – Masyarakat Dusun Tonrong, Desa Terasa, Kecamatan Sinjai Barat, Kabupaten Sinjai, kembali melakukan kerja bakti memperbaiki saluran jalan yang terkena runtuhan tanah di jalan menuju Air Terjun Laliako. Minggu, (24/10/ 2021).
Seperti Kebiasaan Masyarakat Dusun Tonrong dalam melaksanakan kerja bakti tersebut menggunakan alat seadanya seperti Cangkul, Linggis hingga keperluan lainnya.
Dalam pelaksanaan kerjas bakti tersebut merupakan bukti bahwa gotong-royong dan kerja bakti akan selalu terjaga dalam membangun kampung.
Kegiatan ini dihadiri Sekitar 90 orang dari Masyarakat yang ada di Dusun serta dipimpin langsung oleh kepala Dusun Tonrong, Herman, dan Ketua BPD Dusun Tonrong, Amir.
Selaku kepala Dusun, Herman mengatakan kegiatan tersebut diharapkan terus berlanjut untuk memajukan kampung.
“Saya harap agar kegiatan ini terus berlanjut guna memajukan kampung kita yang tentunya butuh perhatian khusus oleh pemerintah dan siapa lagi yang kita harapkan kalau bukan kita sendiri” ujarnya
Selain itu, Ia Menambahkan, mengingat Dusun Tonrong, Desa Terasa, memiliki aset wisata alam yakni air terjun laliako, sehingga diharapkan Pemerintah mengutamakan pembangunan jalan di kampungnya.
“Saya berharap agar pemerintah bisa mengutamakan jalanan kami ini apalagi ada aset Air Terjun yang masih alami dan butuh untuk dibangun nantinya” harap Herman
Lebih lanjut, Herman juga berharap (Covid-19) segera berlalu, agar anggaran untuk membangun jalan bisa menjadi maksimal.
“Kami juga berharap agar Virus Corona19 segera berlalu sehingga anggaran infrastruktur bisa maksimal” tutupnya. (Imran)