Liputantimur, Makassar, Sulsel – Pangdam XIV Hsn Berikan Bingkisan Paket Lebaran 1000 Kaum Dhuafa wilayah teritorial Kodam XIV Hasanuddin, Senin, (18/04/2022).
Pangdam XIV Hasanuddin Mayjen TNI Andi Muhammad, S.H, mengungkapkan terkait jumlah penerima berasal dari kaum dhuafa yang ada di wilayah teritorial Kodam XIV Hasanuddin.
“Untuk 1000 penerima bingkisan yang berasal dari kaum dhuafa yang ada di wilayah tutorial Kodam XIV Hasanuddin,”
Jenderal bintang dua tersebut beberkan khusus dari kaum dhufa, merupakan binaan yang telah terdaftar dari Kodam
“Itu binaan kita yang telah terdaftar, mereka bukan cuma hari ini saja telah menerima bingkisan dari Kodam, dan mereka biasa diundang dan juga sudah buka puasa bersama,” ujar Mayjen Andi Muhammad.
Ditambahkan, Bukan hanya buka puasa bersama dengan kaum dhuafa dan diundang ke Kodam, Namun paketnya diantarkan melalui Babinsa.
“Buka puasa bersama kaum dhuafa bukan hanya diundang ke Kodam tapi sering juga paket diantarkan ke rumah mereka melalui Babinsa,” tuturnya.
Diakuinya kegiatan tersebut merupakan rutinitas namun pihaknya sengaja tidak publish
“Kami sengaja tidak publish ke Media karena ini adalah rutinitas kami di Makodam dan beberapa kodim di bawah wilayah Kodam XIV Hasanuddin,” jelasnya.
Laporan: Rusdianto